Antisipasi Tahapan Terlewat, Berikut Daftar Checklist Pekerjaan Proktor
Daftar cek atau biasa orang menyebutnya Checklist, sangat membantu dalam melakukan suatu aktivitas. Misal ada yang terlewat, atau belum dilaksanakan bisa segera ditindaklanjuti.
Nah, kaitannya dengan tugas selaku Proktor ANBK, Checklist berikut dapat digunakan sebagai contoh saja. Karena berbeda moda bisa jadi tahapannnya berbeda. Untuk moda Full Online tahapan tugas proktor kurang lebih seperti berikut:
SEBELUM PELAKSANAAN
- Memastikan instalasi jaringan listrik
- Memastikan instalasi jaringan internet
- Memastikan sarpras tercukupi
- Memastikan laptop proktor & peserta normal (Bebas virus, anti virus, firewall, windows defender, windows update non aktif)
- Memasang proktor browser
- Melakukan perbaikan/penggantian alat yang mengalami kerusakan
PELAKSANAAN UJIAN
1. SEBELUM UJIAN
- Memastikan aplikasi ProktorBrowser & ExamBrowser yang digunakan merupakan versi terupdate
- Memastikan peserta AN merupakan peserta yang terdaftar
- Menyalakan Proktor Browser memastikan masuk laman login
- Menyalakan Client, menjalankan Exambro Browser, memastikan masuk laman login
2. SAAT UJIAN BERLANGSUNG
- Melakukan login ke dalam laman ANBK untuk pengelolaan ANBK
- Melakukan cek kelengkapan Data Peserta di laman ANBK
- Melakukan pengaturan sesi AN bagi semua peserta melalui aplikasi ANBK
- Cetak Kartu Login Peserta
- Cetak, dan Isi Daftar Hadir peserta
- Isi dan cetak Berita Acara (BA) Pelaksanaan
- Masuk menu Kelompok Tes, kemudian pilih Assign All dan klik Save Changes, dan uncheck siswa yang belum hadir
- Rilis TOKEN
- Seluruh peserta jjian yang hadir berhasil login dan melaksanakan ujian
- Memastikan seluruh peserta yang hadir sudah menyelesaikan ujian.
- Upload Daftar Hadir peserta
- Upload Berita Acara
3. SETELAH UJIAN
- Mengarsipkan dokumen pelaksanaan ANBK
- Memindai (scan) Daftar Hadir dan Berita Acara (BA), dan mengunggah hasil pindai ke web ANBK
Kurang lebihnya seperti itu, list aktivitas Proktor moda Full Online selama pelaksanaan ANBK. Hasil share dari Tim Help Desk Kecamatan kami. Adakah yang terlewat, atau malah double? Silahkan direvisi ya! Berikut Soft Filenya.