Cara Pengaturan Sesi Asesmen Nasional SD di Web ANBK

Pelaksanaan Asesmen Nasional SD tahun 2021 sesuai dengan ketentuan, dilaksanakan mulai tanggal 15 Nopember 2021. 

Cara Pengaturan Sesi Asesmen Nasional SD di Web ANBK

Sebelum pelaksanaan di tanggal tersebut, terlebih dahulu sekolah akan mengikuti simulasi. Tentunya masing-masing proktor sudah melakukan Pengaturan Sesi di web ANBK. Nah Berikut, catatan tentang pengaturan sesi, berdasar Penjelasan dari Tim Teknis Kabupaten.

Baca Juga: Sosialisasi Proktor AKM, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sukoharjo

Cara Pengaturan Sesi Asesmen Nasional SD di Web ANBK

1. Pastikan peserta ANBK sudah ada di Biodata Siswa. Jika belum, klik tab Biodata Siswa, kemudian klik Ambil dari BIO-AN.

2. Klik tab Komputer Proktor, pastikan sudah ada list yang disitu tertera ID Proktor. Jika belum ada, klik tambah, kemudian isikan data yang diminta. Antara lain jumlah klien (laptop/PC) yang dipunya. Maksimal sesuai dengan data yang ada di infrastuktur. Kemudian ruang yang akan dipakai, dan nama ruangannya. 

Cara Pengaturan Sesi Asesmen Nasional SD di Web ANBK

3. Klik tab Asasmen Nasional >> Pengaturan Sesi. 

  • Disini kami contohkan sekolah saya ada 15 siswa kelas 5 calon peserta AKM. Jumlah klien, laptop yang bisa digunakan 8 unit. Maka salah satu pilihan pembagian sesinya 8 peserta di Sesi 1 dan 7 peserta di sesi 2. Berarti cukup satu gelombang saja. Karena per gelombang 2 hari, masing-masing hari 2 sesi. 
4. Pilih siswa nomor 1-8 dengan cara klik pada kotak, hingga muncul ceklis nya. Klik Edit, kemudian Pilih Gelombang 1, Hari ke 1 Sesi 1, Hari ke 2 tetap sesi 1. 

Cara Pengaturan Sesi Asesmen Nasional SD di Web ANBK



5. Selanjutnya pilih lakukan langkah yang sama untuk siswa nomor 9-14. Yang berbeda adalah pilihan sesinya yakni, Hari ke 1 Sesi 2, Hari ke 2 tetap sesi 2.

6. Jangan lupa klik Save terhadap pengaturan sesi yang telah dilakukan.

Demikin cara pengaturan sesi Asesmen Nasional SD di Web ANBK dengan contoh 15 siswa dengan 8 komputer klien, satu gelombang. 
Karena ada 4 gelombang, silahkan disesuaikan dengan jumlah siswa dan klien di sekolah anda. 


Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel